6 Cara Mengobati Sakit Gigi Yang Terbukti Ampuh Sebelum ke Dokter
sumber:kompas.com
Sakit Gigi merupakan salah satu kondisi yang sering dialami oleh kebanyakan orang,mulai dari anak-anak hingga dewasa bahkan orang tua.
Jika kamu sedang mengidap sakit gigi,penting bagi kamu untuk mengetahui apa
penyebabnya dan bagaimana cara mengatasinya secara alami agar sakit gigi
hilang selamanya.
Jangan sepelekan ketika kamu sedang mengidap sakit gigi,karena masalah ini
bisa menimbulkan nyeri atau sakit yang mungkin tidak tertahankan.
Jika sakit gigi yang kamu idap semakin parah,lebih baik konsultasikan ke
Dokter agar mendapat perawatan yang lebih intensif.
Berikut penyebab dan cara menyembuhkan sakit gigi tanpa obat.
Penyebab dan Cara Mengobati Sakit Gigi
Penyebab sakit Gigi
Supaya dapat menyembuhkan sakit gigi, penyebabnya harus dipahami terlebih
dahulu, berikut beberapa penyebab sakit Gigi yang dikutip dari sehatq.com:
- Gigi berlubang.
- Sisa makanan yang menyisip di sela-sela gigi,terutama jika ada gigi yang renggang.
- Radang akar gigi dan gusi.
- Trauma akibat cedera atau menggigit terlalu keras.
- Gigi retak atau patah
Simak beberapa cara berikut untuk menyembuhkan sakit gigi yang alami,dan
dapat kamu praktikkan di rumah dengan mudah.
Cara Mengobati Sakit Gigi Yang Terbukti Ampuh!
1.kumur Dengan Air Garam
Berkumur dengan air garam adalah langkah pertama mengatasi sakit gigi
sebelum pergi ke dokter.
Garam bersifat menyerap air,sehingga efektif untuk membunuh bakteri yang
bersarang dalam mulut kamu.
Oleh karena itu, berkumur dengan air garam dapat membantu meringankan rasa
nyeri sakit gigi yang kamu alami.
Cara menyembuhkan sakit gigi dengan garam adalah sebagi berikut:
- Siapkan air hangat,lalu campurkan dengan garam.
- Lalu berkumurlah dengan air hangat yang sudah tercampur dengan garam tersebut.
- Kamu dapat mengulangi hal ini beberapa kali.
2.Kompress Dingin
Kamu dapat menggunakan Kompress dingin untuk mengurangi rasa nyeri pada
gigi,terutama ada jenis trauma yang menyebabkan sakit gigi.
Hal ini dikarenakan Kompress dingin dapat membuat pembuluh darah di area
sekitar kompresan mengerut sehingga dapat meredakan rasa nyeri.
Cara menyembuhkan sakit gigi dengan Kompress dingin,yakni sebagai berikut:
- Pegang kantong es yang telah di bungkus handuk ke area sakit gigi.
- Ulangi hal ini beberapa kali sehingga rasa sakit gigi benar-benar berkurang
3.Minyak Cengkeh
Minyak cengkeh dapat meredakan rasa sakit pada gigi.
Hal ini dikarenakan minyak cengkeh mengandung senyawa Eugenol yang terbukti
efektif untuk mengobati dan menyembuhkan sakit gigi.
Eugenol adalah antiseptik alami,ia bekerja dengan menekan risiko peradangan
ketika terjadi gangguan di mulut.
Berikut cara pemakaian minyak cengkeh untuk meredakan rasa sakit gigi:
- Oleskan langsung pada area yang sakit,atau
- Rendam bola kapas dan oleskan pada gigi dan gusi
4.Bawang Putih
Bahan alami ini bisa dipakai untuk berbagai macam penyakit, termasuk bisa
meredakan rasa sakit di gigi.
Bawang putih mengandung Allicin yang berperan penting sebagai anti bakteri.
Berikut cara pemakaian yang efektif menghilangkan sakit di gigi:
- Kunyah ataupun tumbuk bawang putih dan letakkan di area gigi yang sakit.
5.Jahe
Selain dapat digunakan untuk menghangatkan tubuh,jahe juga dapat digunakan
untuk mengatasi sakit gigi.
Jahe memiliki kandungan zat antibiotik yang efektif untuk mengatasi rasa
sakit pada gigi.
Berikut cara pemakaiannya yang terbukti efektif supaya sakit gigi kamu bisa
hilang selamanya:
- Tumbuk jahe hingga halus,setelah itu oleskan pada bagian yang sakit.
6.Kantong Teh Peppermint
Kantong teh Peppermint dapat digunakan untuk meredakan sakit gigi,dan
menenangkan gusi yang sensitif.
Simak petunjuk pemakaiannya dan jangan lupa praktikkan yaa:
- Gunakan kantong teh Peppermint yang masih hangat dan taruh ke area yang sakit.
Penutup
Berikut adalah cara menyembuhkan dan mengobati rasa sakit gigi agar sakit
gigi hilang selamanya yang dapat kamu praktikkan di rumah masing-masing.
Semoga postingan berikut ini dapat bermanfaat, wassalamu'alaikum